Berita

Temu Alumni Akbar PP. An Nur

annurngrukem.com (14/5) Temu alumni nasional lintas angkatan PP. An Nur Bantul Yogyakarta pada 13-14 Mei berlangsung semarak. Ratusan alumni hadir dalam pertemuan tersebut. Ketua alumni pusat, KH. Haris Masduki yang juga pengasuh PP. Darul Qur’an Gunung Kidul mengatakan bahwa acara ini pertama kalinya diadakan dengan harapan agar bisa terus terlaksana di tahun-tahun berikutnya. “Alhamdulillah, acara pertemuan alumni ke-1 ini dapat terlaksana. Harapannya, semoga acara seperti ini bisa dilaksanakan pada tahun-tahun berikutnya.” jelasnya.


Acara diawali dengan tahlil akbar (13/5), memperingati haul ke-2 Nyai Walidah, istri KH. Nawawi Abdul Aziz pendiri sekaligus pengasuh PP. An Nur Yogyakarta. Tahlil akbar yang dipimpin KHR. Najib Abdul Qodir ini diikuti oleh ribuan santri, alumni, dan masyarakat sekitar. Rabu (14/5) diadakan Musyawarah Nasional (Munas) yang membahas program kerja dan anggaran dasar/ anggaran rumah tangga organisasi alumni. Dalam sambutan pembukaan Munas, KH. Yasin Nawawi menyampaikan terima kasih atas antusias para alumni yang hadir dalam pertemuan ini. “Kami dari keluarga besar pengasuh PP. An Nur menyampaikan terima kasih pada para alumni yang meski sibuk dan jauh (luar pulau Jawa) tetap semangat hadir.” Paparnya.


Setelah shalat Asar berjama’ah, dilanjutkan dengan ziaroh maqbaroh di maqam Nyai Walidah yang dipimpin KH. Muslim Nawawi. Malamnya, diadakan Sarasehan Pesantren yang menampilkan alumni-alumni senior sebagai pembicara. Jargon “kapanpun dan dimanapun kita tetap santri” terus digaungkan dalam srasehan tersebut. (T.Auf)

READ  39 Siswa MA Al Ma'had An Nur ikuti UNBK

Bahrul Amiq

Who iam i? Orang tanah sebrang yang sedang ingin menjadi orang di tanah Jogja. Hobi menjelajah alam, dan disini hanya sebagi admin dan tukang posting. Klik Icon kecil dibawah ya...!

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button
WeCreativez WhatsApp Support
Tim dukungan pelayanan kami siap menjawab pertanyaan Anda. Tanyakan apa saja kepada kami!
Hai, ada yang bisa saya bantu??